Sultengsatu.com – Upacara Pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-120 Tahun Anggaran 2024 di wilayah Kodim 1307/PS Dengan tema “*Darma Bakti TMMD Mewujudkan Percepatan Pembangunan Wilayah*”,dilaksanakan di Lapangan Sepakbola Desa Uekambuno, Kecamatan Ulubongka, Kabupaten Tojo Una Una.Rabu,(8/5/2024)
Bupati Tojo Una Una, Muh Lahay S.E., M.M, bertindak sebagai Inspektur Upacara Dalam amanatnya, “menegaskan pentingnya kerja sama antara pemerintah kabupaten, TNI, desa, dan masyarakat dalam mengakselerasi pembangunan. Semangat gotong royong dan pemberdayaan masyarakat menjadi kunci utama untuk memastikan keberhasilan program ini,”Ungkapnya
Diharapkan, melalui kegiatan TMMD ke-120 ini, akan tercipta dampak positif yang besar bagi kesejahteraan masyarakat dan pembangunan wilayah Kabupaten Tojo Una Una.
Selain Upacara juga dilaksanakan Pasar Murah dan Pengobatan Gratis sebagai bentuk dukungan lebih lanjut kepada masyarakat.
Sasaran fisik TMMD Ke-120 Tahun Anggaran 2024 meliputi:
1. Desa Tobamu, Kecamatan Ulubongka, Kabupaten Touna: Rabat Jalan Desa sepanjang 120 meter, Pembangunan Jambang Individual (Jambangnisasi) sebanyak 20 unit.
2. Desa Uekambuno, Kecamatan Ulubongka, Kabupaten Touna: Rabat Jalan Desa sepanjang 150 meter, Pembangunan Jambang Individual (Jambangnisasi) sebanyak 15 unit, Rehab Rumah (RTLH) sebanyak 1 unit.
3. Desa Watusongu, Kecamatan Ulubongka, Kabupaten Touna: Pembangunan Jambang Individual (Jambangnisasi) sebanyak 20 unit.
4. Desa Borneang, Kecamatan Ulubongka, Kabupaten Touna: Pembangunan Jambang Individual (Jambangnisasi) sebanyak 25 unit.
Kegiatan TMMD ini akan berlangsung selama 30 hari, dimulai tanggal 8 Mei-6Juni 2024.
hadir dalam kegiatan Kasrem 132/ Tdl Kolonel Inf Antonius Totok Chrishardjoko, S.I.P, Dandim 1307/ Poso Letkol Inf. Hasroel Tamin S.H M.Hub Int, Kapolres Tojo Una Una di wakili oleh Wakapolres Kompol Ulil Rahim S.H,Kajari Tojo Una Una di wakili oleh (Laode Muh Nuzul S.H M.H dan Forkopimda Tojo Una-una.
(Penrem_132)
Laporan : Rahmat